RESEP ES BUAH SAUS SIRSAK DAN ES SIRSAK PINK LAVA YANG SEGAR
Sirsak adalah salah satu buah yang memiliki kulit yang berwarna hijau dan bersisik, tetapi daging buahnya berwarna putih, lembut dan bercita rasa manis, asam segar.
Buah yang kaya akan vitamin C, mineral, serat, dan antioksidan ini bisa dikonsumsi langsung atau dapat juga dijadikan jus, es krim, sorbet, es campur, selai, dan juga kue atau puding.
Jika Anda ingin membuat olahan buah sirsak yang segar, jangan khawatir karena telah kami pilihkan resep Es Buah Saus Sirsak dan Es Sirsak Pink Lava yang dapat Anda buat sendiri di rumah. Selamat mencoba…!!
Sumber foto : Sajian Sedap
ES BUAH SAUS SIRSAK (Tribunnews.com)
Bahan - Bahan :
- 150 gram buah semangka (cetak bulat)
- 150 gram buah melon (cetak bulat)
- 150 gram nata de coco
- 100 gram buah alpukat (cetak bulat)
- 100 gram buah nanas (potong kecil)
- 600 gram es serut
Bahan Saus :
- 250 gram (blender halus)
- 100 ml susu kental manis putih
- 100 ml air putih
Cara Membuat :
- Langkah pertama, siapkan blender, masukkan daging sirsak, susu kental manis dan air putih, blender hingga halus, lalu pindahkan ke wadah bersih.
- Kemudian, siapkan mangkuk, masukkan semangka, melon, nanas, alpukat dan nata de coco.
- Lalu, tambahkan es serut dan siram dengan saus sirsak.
- Es Buah Saus Sirsak yang dingin sangat enak dinikmati sebagai menu buka puasa.
Sumber foto : Instagram/@yuli_susie
ES SIRSAK PINK LAVA (Brilio Food)
Bahan - Bahan :
- 200 gram sirsak dibuang bijinya (suwir dagingnya)
- 1 bungkus santan instan
- 1 sdm biji selasih (rendam air hangat)
- 100 ml susu kental manis
- 100 ml sirup cocopandan
- 200 ml air hangat
- Es batu secukupnya
Cara Membuat :
- Pertama-tama, siapkan wadah, masukkan santan instan dan air hangat, aduk sampai tercampur rata.
- Kemudian, siapkan gelas, masukkan es batu, buah sirsak, biji selasih, dan susu kental manis.
- Setelah itu, tuangkan santan dan sirup cocopandan.
- Es Sirsak Pink Lava sangat cocok disajikan untuk dessert di sore hari.
Posting Komentar untuk " RESEP ES BUAH SAUS SIRSAK DAN ES SIRSAK PINK LAVA YANG SEGAR"